Senin, 19 Juli 2010

Sehat Dan Awet Muda Dalam 7 Langkah

Merasa terlalu cepat tua? Mungkin masalahnya ada pada pola hidup anda yang tidak sehat. “Salah satu hal yang berpengaruh pada kinerja tubuh kita adalah sistem imun, sistem ini bertugas melindungi tubuh kita dari infeksi. Tapi seiring bertambahnya usia, sistem pertahanan tubuh ini mengalami penurunan,” jelas Dr. Mark Liponis, direktur medis Canyon Ranch Health Resorts.

Tidak perlu melakukan operasi plastik atau suntik implan jika ingin merasa/terlihat lebih muda. Cukup dengan menjaga kestabilan sistem imun kita. Dan caranya cukup dengan mengikuti tujuh langkah sederhana berikut ini:

1) Bernapaslah Dengan Benar

Mengatur cara kita bernapas dapat menjaga kestabilan system imun. Cara kita bernapas dapat mempengaruhi beberapa fungsi tubuh yang bekerja secara otomatis (tanpa perintah dari otak) seperti tekanan darah, detak jantung, sirkulasi darah, dan temperature tubuh. Cara bernapas yang benar adalah merileks-kan otot-otot kita terlebih dahulu. Diperlukan waktu selama 2 detik untuk udara masuk ke paru-paru agar tubuh kita mendapatkan cukup udara.

2) Makan Secukupnya

Jika lapar, anda memang harus makan, tapi jangan makan sekaligus dan terlalu banyak, biasakan untuk makan dengan porsi yang lebih kecil. Untuk mencegah lapar dan makan banyak sekaligus, biasakanlah mengkonsumsi makanan kecil setiap dua atau tiga jam.

Tambahkan lebih banyak ikan dalam menu keseharian anda. Penelitian menunjukkan bahwa mengkonsumsi ikan sedikitnya dua kali seminggu mengurangi resiko serangan jantung, stroke dan kematian mendadak. Pilih jenis ikan salmon organic, sardine segar atau mackerel. Ikan sangat kaya kandungan omega-3, yang diyakini dapat mencegah sakit jantung dan meningkatkan sirkulasi darah.

Pastikan asupan serat cukup untuk tubuh anda, kira-kira 25 gram per harinya. Untuk mencukupi kebutuhan serat, konsumsilah gandum, oat, beras merah, kacang-kacangan, buah dan sayuran. Serat sangat penting untuk meningkatkan pertumbuhan bakteri baik yang berfungsi melancarkan pencernaan.

3) Kualitas Tidur Yang Baik

Tidur kita dibilang cukup jika sudah memenuhi 8 jam waktu tidur. Pendapat lama tersebut tidak sepenuhnya benar. Tidur cukup bukan hanya masalah kuantitas, tapi kualitas. Inilah tanda-tanda jika kualitas tidur anda kurang: anda memerlukan alarm untuk membangunkan anda; jika tidur siang menjadi rutinitas harian; anda ketiduran jika sedang membaca buku, bekerja di depan computer atau menonton film.

Kualitas tidur anda sudah cukup jika: anda terbangun dengan sendirinya dan tepat waktu tanpa harus dibangunkan alarm; anda merasa cukup beristirahat; tidak ketiduran saat membaca buku; tidak menggunakan waktu libur untuk memuaskan jam tidur anda yang kurang saat bekerja.

Jika anda mengalami susah tidur, coba lakukan latihan yoga ringan dan atur napas. Biasakan mematikan lampu dan usahakan tidak ada suara berisik saat tidur. Yang perlu diingat, tidurlah ketika tubuh anda ‘memberi sinyal’ untuk tidur.

4) Cintailah Cinta

Judul lagu milik Dewa ini bermanfaat bagi kesehatan anda. Dr. Liponis mengatakan, “Cinta merupakan suatu hal yang sangat penting, karena manusia adalah makhluk social.” Cinta dalam hidup anda bukan hanya sekedar melakukan hal-hal romantis. Cinta merupakan perasaan hubungan emosional yang dalam dengan orang lain. Baik hubungan dengan teman, kekasih maupun anak.

Dengan merasakan cinta, anda lebih sedikit merasa sedih, kesal atau marah. Ketika menyayangi seseorang, anda harus mengekspresikannya, jangan dipendam dalam hati. Katakan bahwa anda mencintai/ menyayangi orang tersebut. Dan cobalah membuat buku jurnal tentang hubungan kasih saying yang pernah anda jalin. Tidak perlu merasa malu, perasaan mencintai dapat menjauhkan anda dari penyakit stress. Tidak percaya? Coba saja! Start to spread the Love.

5) Dance, dance, dance!

Mengikuti ritme dalam musik merupakan latihan yang baik untuk mengatur detak jantung. Dengan berdansa mengikuti irama musik yang beatnya teratur, otomatis jantung anda juga akan berdetak teratur, sesuai hentakan musik yang anda dengarkan. Napas anda juga ikut teratur.

Tidak perlu mengambil kursus menari, cukup setel tape atau cd player di rumah anda, atur volume yang cukup, dan mulailah menari. Ajak teman atau keluarga anda agar lebih bersemangat. Lakukan secara rutin minimal dua kali seminggu.

6) Sediakan Waktu untuk Bersantai

Setelah berkutat dengan pekerjaan yang menumpuk, sediakanlah waktu luang bagi anda untuk bersantai dan relaksasikan pikiran anda. Caranya? Jika anda hobi bertanam, cobalah penuhi halaman rumah anda dengan tanaman-tanaman cantik. Atau dengan memajang karya seni yang anda sukai.

Bisa juga dengan pergi ke salon atau spa untuk memijat kaki dan tubuh anda. Meskipun simple, tapi kegiatan ini sering luput dari rutinitas harian kita. Jadi, luangkan waktu untuk bersantai.

7) Cukupkan Asupan Suplemen

Seiring bertambahnya usia, kita memerlukan tambahan suplemen makanan untuk meningkatkan kesehatan dan daya tahan tubuh di usia lanjut. Beberapa suplemen yang dibutuhkan:

Vitamin D

Dikenal juga dengan sebutan “vitamin matahari”, yang penting untuk kesehatan tulang. Penelitian terbaru mengungkapkan bahwa vitamin D juga berperan penting dalam pencegahan kanker payudara dan prostate. Kebutuhan asupan vitamin ini cukup bervariasi, tergantung dari dimana anda tinggal. Anda yang tinggal di daerah tropis yang cukup sinar matahari, lebih sedikit membutuhkan vitamin D disbanding yang tinggal di daerah dingin dan sedikit terkena sinar matahari. Pada umumnya, manusia memerlukan 1000 dan 1500 IU vitamin D3 setiap harinya.

Resveratrol

Zat ini terdapat dalam buah, jus anggur dan red wine. Penelitian menunjukkan reseveratrol baik untuk kesehatan jantung.

Minyak Ikan

Konsumsi satu kapsul minyak ikan setiap hari sangat baik bagi kesehatan.

Sumber: www.foxnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar